D-LINK Wireless AC3150 MU‑MIMO Ultra Wi‑Fi Router DIR‑885L
Teknologi MU-MIMO (Multi-User MIMO)
Tidak seperti Router Wi-Fi tradisional yang bekerja dengan cara menerima dan mengirim sinyal dari satu perangkat saja, D-Link Ultra Wi-Fi Router AC3150 mampu memberikan koneksi internet yang sama cepat dan stabilnya ke banyak perangkat sekaligus. Wireless MU-MIMO adalah hasil pengembangan dari teknologi SU-MIMO (Single User-MIMO) dan SDMA (Space Division Multiple Access). Teknologi ini memungkinkan distribusi data dari Router ke perangkat terhubung berjalan lebih efisien sehingga kini Anda bisa bermain Game Online, Streaming konten HD, transfer data berukuran besar dalam waktu bersamaan tanpa kendala.
Prosesor Dual Core
Untuk memudahkan Router saat menangani lalu lintas data dan permintaan akses internet dalam waktu bersamaan, disediakanlah Processor Dual-Core berkecepatan 1.4 GHz. Berkat Processor ini, Router dapat menangani banyak tugas dalam waktu bersamaan secara cepat. Selain itu, fungsi lain dari Processor Dual-Core ini adalah untuk mempercepat proses komputasi saat menggunakan aplikasi yang kompatibel dengan Router ini.
Teknologi Smart Connect
Tidak semua frekuensi (Band) Wi-Fi cocok digunakan di semua perangkat. Seperti misalnya pada Smartphone atau Tablet, koneksi Wi-Fi 2.4 GHz sudah cukup untuk menangani kebutuhan akses internetnya. Namun jika Anda membutuhkan koneksi internet untuk Gaming atau Streaming HD koneksi 5.0 GHz baru bisa menangani kebutuhan tersebut. Berkat teknologi Smart Connect, kini Anda tak perlu pusing memilih frekuensi mana yang paling cocok untuk jenis perangkat yang sedang digunakan. Router dapat secara otomatis memilihkan frekuensi yang paling cocok dengan jenis perangkat sehingga dapat meminimalkan risiko adanya Bandwidth yang terbuang percuma.
Jadi yang pertama mereview produk “Wireless AC3150 MU-MIMO Ultra Wi-Fi Router DIR-885L”